Beritacenter.COM - Media sosial tengah dihebohkan dengan foto hasil tangkap layar dengan narasi yang ditujukan kepada para pengguna layanan BCA Mobile. Pada gambar tangkap layar itu tampak adanya peringatan soal terdeteksinya virus pada aplikasi BCA Mobil.
"Teman-teman dan saudaraku, jika M-Banking kamu muncul seperti ini, jangan sekali-sekali klik untuk hapus virus. Karena saldo kamu akan terkuras, biarkan sehari atau dua hari kemudian tampilan virusnya akan hilang dengan sendirinya dan M-Banking akan bisa dibuka kembali," tulis pesan itu, seperti dilihat, Senin (24/7/2023).
Baca juga :
Terkait hal itu, EVP Corporate Communication and Social Responsibility BCA, Hera F Haryn, meminta agar nasabah berhati-hati jika ada informasi terkait tampilan pop up peringatan virus di BCA Mobile. Dia juga meminta agar nasabah tidak meng-klik apa pun.
"Kami mengimbau agar nasabah tidak melakukan klik apapun yang muncul di pesan tersebut," ujar Hera saat dikonfirmasi, Senin (24/7).
Tak hanya itu, Hera menyebut BCA juga senantiasa mengimbau agar nasabah tetap waspada saat meng-install aplikasi diluar Playstore dan AppleStore. Dia juga meminta nasabah setia untuk selalu melakukan update software pada ponsel mereka.
Guna menjaga keamanan dan kenyamanan nasabah saat bertransaksi, BCA juga mengimbau agar seluruh nasabah tak memberikan data yang bersifat rahasia ke pihak manapun, termasuk kerabat dan orang terdekat.
Data-data rahasia seperti, Personal Identification Number (PIN), One Time Password (OTP), Password, Response KeyBCA dan Card Verification Code (CVC) atau Card Verification Value (CVV)
Selain itu, nasabah diminta untuk mendapatkan informasi hanya dari channel resmi BCA, yakni seperti apliaski Halo BCA, nomor resmi Halo BCA 1500888 (tanpa 021, +0621, atau tambahan lainnya), Whatsapp 08111500998 (ada centang hijau), lalu Instagram: @goodlifebca (sudah centang biru) dan website: www.bca.co.id