BeritaCenter.COM – Calon presiden Ganjar Pranowo menyampaikan pesan yang sangat baik dan bikin salut ke para relawannya. Ganjar meminta para relawannya tidak memasang baliho sembarangan hingga jangan membully.
Pesan penting lainnya adalah meminta para pendukung Ganjar tidak main politik identitas dan membully. Pesan ini sungguh luar biasa demi menjaga kualitas demokrasi.
"Jangan pasang sembarangan, jangan nge-hoaks, jangan mem-bullly, pakai kalimat yang santun, jangan bawa politik identitas, itu saya omongkan berkali-kali," kata Ganjar dalam keterangannya dikutip, Selasa 18 Juli 2023.
Baca juga:
Ganjar juga mempersilakan aparat mencopot baliho yang dinilai melanggar ketentuan. Namun apabila sesuai aturan, mestinya dibiarkan saja.
"Nanti kalau ada yang tidak tertib tolong dicopot, tapi kalau tertib jangan dicopot," jelasnya.