Beritacenter.COM - Pria asal Korea Selatan berinisial SS (55) dtemukan tewas dikediamannya yang juga dijadikan kantor, tepatnya di Perumahan Raffles Hills Cibubur, Cimanggis, Depok. Pria paruh baya itu tewas dalam kondisi gantung diri.
"Kita SPK Reskrim begitu juga dengan warga sekitar melakukan pengecekan terhadap lokasi rumah. Dan benar memang ditemukan gantung diri," kata Wakapolsek Cimanggis AKP Markus Simare Mare kepada wartawan, Jumat (9/6/2023).
Warga sempat menaruh curiga lantaran SS tak merespon saat dipanggil. Begitu dicek ke rumahnya, benar saja SS ditemukan tewas gantung diri dengan menggunakan tali di ruang tengah rumahnya.
Baca juga :
"Di tempat kejadian masih terlihat gantung diri menggunakan tali dari dekat tangga di tengah-tengah rumah. Dipanggil (warga) tidak keluar, tidak ada respons di dalam rumah," ujar Markus.
Saat ini, pihak kepolisian masih menyelidiki terkait sejak kapan SS tewas. Terlebih, SS ditemukan tewas dan terkunci dari dalam rumahnya. "Iya, terkunci dari dalam, dalam kondisi sendiri. Sudah berapa harinya tewas itu kita lihat dulu dari penyelidikan," terang Markus.
Satpam perumahan itu menyebut rumah itu merupakan kantor SS. Dia menyebut, SS adalah bos dari rumah yang dijadikan kantor tersebut. "Itu kantor, bukan rumah. (SS) itu bosnya," katanya.
Lebih lanjut, SS diketahui tetap tinggal dikantor saat para karyawannya pulang. Kecerugiaan bermula saat karyawan datang dan hendak masuk kantor namun tak bisa, dan ternyata rumah itu dalam kondisi terkunci dari dalam.
"Karyawan pada pulang semalem, dia nggak. Karyawan datang, kecurigaannya kok kekunci dari dalam," ujarnya.
Agar menjadi perhatian, informasi ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapa pun melakukan tindakan serupa. Bila Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu, seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan.