Beritacenter.COM - Nikita Mirzani mengaku cukup kecewa lantaran Dito Mahendra tidak hadir dalam sidang atas kasus dugaan pencemaran nama baik. Menurutnya, kasus ini dapat cepat selesai jika Dito hadir saat persidangan digelar.
"Kecewa pasti jadinya berlarut-larut ya kan, tapi kan kalau dia hadir kan cepet selesai," kata Nikita Mirzani saat ditemui usai sidang di Pengadilan Negeri (PN) Serang, Banten, Senin (12/12/2022).
Sebelumnya, Dito Mahendra diketahui juga dijadwalkan untuk melakukan pemeriksaan di KPK terkait kasus dugaan korupsi. Nikita Mirzani menduga kekasih Nidy Ayunda itu dilema antara pilihan datang ke Serang atau ke KPK, hingga akhirnya membuatnya jatuh sakit.
Baca juga :
"Atau mungkin dia bingung, mau datang ke sini atau datang ke KPK?" terang Nikita Mirzani.
"Mungkin dia dilema ya dia datang ke KPK dulu atau dia mau datang ke Serang dulu pengadilan. Kita kan nggak tahu. Kalau emang sakit beneran, ya semoga cepat sembuh bisa hadir di Pengadilan atau di KPK," sambungnya.
Selain itu, Nikita Mirzani mengaku heran dengan Dito Mahendra yang disebut jatuh sakit hingga dirawat karena DBD. Pasalnya, Ibu tiga anak itu menyebut jika saat ini bukan musim DBD.
"Kalau sakit, kalau dia benar, aku kan dipenjarakan kasus UU ITE karena ada pasal kerugian. Yang melaporkan aku kenapa nggak hadir hari ini?" ujar Nikita Mirzani.
"Padahal ini harinya aku bisa bertemu bersama saudara Dito tapi ternyata dia kena DBD, padahal ini lagi nggak musim DBD sayang," sambungnya.
Karena ketidakhadiran Dito Mahendra dalam sidang hari ini, Majelis Hakim kemudian meminta Jaksa Penuntut Umum (JPU) untuk kembali menghadirkan pelapor sebagai saksi pada sidang selanjutnya, yakni Kamis, 15 Desember mendatang.
"Agenda sidang selanjutnya tanggal 15 Desember untuk pembuktian dari Jaksa Penuntut Umum," ucap Hakim Ketua.