Beritacenter.COM - Pada babak kualifikasi Liga Champions Asia 2019, Persija Jakarta harus bertandang ke markas Newcastle Jets di McDonald Jones Stadium, Selasa (12/2/2019) sore.
Pada laga itu, Persija terus tertekan sejak menit awal dan harus menyerah dengan skor akhir 1-3 hingga babak tambahan.
Hasil tersebut langkah skuad Macan Kemayoran harus terhenti di Liga Champions Asia 2019. Mereka harus rela terlempar ke ajang Piala AFC 2019.
Sementara itu Newcastle pun lolos ke babak berikutnya dan akan berhadapan dengan Kashima Antlers untuk bisa masuk ke fase grup Liga Champions Asia 2019.
Susunan Pemain
Newcastle Jets (4-2-3-1): Glen Moss; Jason Hoffman, Daniel Georgievski, Nigel Boogaard, Ivan Vujica; Ben Kantarovski, Steven Ugarkovic; Matt Ridenton, Ronald Vargas, Dimi Petratos, Roy O'Donovan.
Pelatih: Ernie Merrick
Persija (4-4-2): Andritany Ardhiyasa; Ismed Sofyan, Ryuji Utomo, Maman Abduraham, Dany Saputra (Fitra Ridwan 80’); Yan Pieter (Tony Sucipto 39’), Sandi Sute, Ramdani Lestaluhu, Riko Simanjuntak; Marko Simic, Alberto Goncalves (Novri Setiawan 69’).
Pelatih: Ivan Kolev